OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S06-22085e
Judul : MARKETING PUBLIC RELATIONS STAR RADIO TANGERANG DALAM MENINGKATKAN MINAT PEMASANG IKLAN MELALUI INSTAGRAM
Pengarang : Hamzah Arafah
Penerbit dan Distribusi : FISIP
Subjek : Hubungan Masyarakat
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S06-22085e S06-22085e TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 76762
 Abstrak
Persaingan bisnis yang semakin kompleks pada dunia radio, peranan marketing public relations sangat dibutuhkan khususnya dalam mengatasi permasalahan kompleks yang dialami oleh radio dalam mencari klien agar dapat mengiklankan produknya di radio salah satunya adalah STAR Radio Tangerang. STAR Radio Tangerang telah memiliki bagian marketing yang bertugas juga sebagai public relations. Pasang surut terus terjadi khususnya dalam melakukan pemasaran hal disebabkan majunya teknologi digital saat ini. Dari latar belakang tersebut, maka rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana Marketing Public Relations STAR Radio Tangerang dalam meningkatkan minat pemasang iklan melalui Instagram. Teori yang digunakan pada penelitian ini meliputi model komunikasi stimulus organism respon, teori difusi dan inovasi Everets M Rogers dan dikuatkan oleh teori new media semua ini sangatlah berkaitan terhadap fokus masalah penelitian. Metodelogi yang peneliti gunakan adalah metode kualitatif. Tipe penelitian ini menggunakan tipe deskriptif yang bertujuan menjelaskan fenomena dengan sedalam-dalamnya melalui pengumpulan data. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara mendalam, observasi, dan studi pustaka. Adapun informan yang diwawancarai adalah Marketing Public Relations STAR Radio Tangerang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peranan Marketing Public Relations STAR Radio Tangerang sangat dibutuhkan di perusahaan tujuannya untuk sarana melakukan publikasi pemasaran terhadap iklan produk berbagai macam perusahaan di wilayah Tangerang Raya. Kunci majunya perusahaan berada pada Marketing Public Relations. Berdasarkan dari hasil wawancara beberapa narasumber jelas bahwa saat ini inovasi dan cara baru harus dilakukan mengingat saat ini perkembangan dalam dunia media seiring berkembangnya waktu sangat melesat cepat. Kebutuhan pendengar dan klien juga harus terpenuhi, maka Marketing Public Relations menggunakan cara baru dengan cara pemasangan iklan melalui instagram yaitu dengan bundling iklan on air dan juga platform online media sosial instagram hal ini pun disesuaikan dengan target pendengar dan target pasar STAR Radio Tangerang saat ini. Hal ini dinyatakan mampu untuk meningkatkan minat pemasang iklan karena exposure dan benefit yang diperoleh oleh klien sangat banyak dan klien pun merasa puas dan senang akan hal demikian, sehingga klien sangat tertarik terhadap opsi baru yang diberikan tersebut.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox