OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S08-23056
Judul : HUBUNGAN KEPERCAYAAN PASANGAN DENGAN KOMITMEN MENJALANI HUBUNGAN BERPACARAN PADA DEWASA AWAL
Pengarang : Eka Putri
Penerbit dan Distribusi : FPSIKO
Subjek : kepercayaan, komitmen, dewasa awal, berpacaran
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S08-23056 S08-23056 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 76532
 Abstrak
Pada masa ini, kepercayaan menjadi faktor penting bagi individu dewasa awal yang sedang menjalin hubungan untuk membangun sebuah komitmen. Komitmen diartikan sebagai rasa kesetiaan yang dimiliki ketika individu menaruh rasa kepercayaan pada pasangannya. Saat ini banyak individu yang tidak ingin menjalin sebuah hubungan karena adanya rasa takut akan ketidakmampuan dalam meningkatkan atau mempertahankan sebuah hubungan. Tujuan dari penelitian ini mengetahui hubungan kepercayaan pasangan dengan komitmen menjalani hubungan berpacaran pada dewasa awal. Penelitian ini melibatkan 124 responden perempuan dan laki-laki dewasa awal yang sedang menjalin hubungan berpacaran dengan kriteria usia 18-40 tahun. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu Trust in Close Relationship Scale oleh Rempel., dkk 1985 dan The Investment Model Scale oleh Rusbult., dkk 1988. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan menggunakan teknik pearson product moment correlation, dan untuk pengolahan data menggunakan SPSS versi 23. Berdasarkan hasil uji analisa pearson correlation didapatkan koefisien senilai 0,536 dan signifikansi senilai 0,000 (p<0.05) yang menunjukkan bahwa kepercayaan memiliki korelasi yang signifikan terhadap komitmen.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox