OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S06-22202
Judul : ANALISIS RESEPSI PEMAKNAAN MAHASISWA UHAMKA TERHADAP KESEHATAN MENTAL SETELAH MENONTON FILM KUKIRA KAU RUMAH
Pengarang : Prasetiyo
Penerbit dan Distribusi : --- Pilih Fakultas / Unit ---
Subjek : Resepsi, Film, Kesehatan Mental
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S06-22202 S06-22202 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 76223
 Abstrak
Film merupakan salah satu media komunikasi yang populer dan memiliki jangkauan yang luas. Penonton sebagai khalayak aktif juga berperan sebagai penghasil makna dan arti dari apa yang mereka tonton. Khalayak juga dapat melihat dan memaknai sebuah film menjadi berbagai pesan dari pembuat film serta menginterpresentasikan berdasarkan pandangan dan prespektifnya. Kukira Kau Rumah merupakan film yang disutradarai Umay Shahab. Film ini mengangkat sebuah isu yang jarang dibahas yaitu kesehatan mental. Penelitian ini menggunakan paradigma kontruktivisme untuk dijadikan sebagai landasannya, di dalam penelitian ini peneliti juga menggunakan konteks komunikasi massa serta teori utama yang digunakan adalah analisis resepsi karena penelitian ini ingin mendapatkan sebuah pemaknaan yang diberikan informan terhadap suatu film yang ditonton. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah pendekatan kualitatif, dengan metode analisis resepsi Stuart Hall Decoding-Encoding, dan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan 3 metode yaitu wawancara mendalam, observasi non partisipan dan dokumentasi. Teknik analisis data yang dilakukan yaitu reduksi data, penyajian dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa penonton film Kukira Kau Rumah sangat setuju bahwa kesehatan mental begitu penting, dari hasil penelitian ini mendapatkan posisi penonton didominasi dengan kategori negosiasi, karena mereka sangat tidak setuju dengan perlakuan orang tua Niskala yang over protective yang membuat Niskala semakin depresi. Film ini juga memberikan sebuah pemaknaan bagi setiap individu yang sudah menonton bagaimana mereka harus bersikap dan saling menghargai antar individu bisa menjaga kesehatan mental satu sama lain. Pada penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pembaca dan menjadi referensi untuk penelitian selanjutnya mengenai penelitian analisis resepsi pemaknaan mahasiswa UHAMKA terhadap kesehatan mental pada remaja setelah menonton film Kukira Kau Rumah.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox