OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-21418E
Judul : FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU AMAN IBU RUMAH TANGGA DALAM MENGGUNAKAN GAS LPG 3 KG DI RT 09 RW 02 KELURAHAN TEGALLEGA BOGOR JAWA BARAT TAHUN 2020
Pengarang : ANANDA RIANDA PUTRI
Penerbit dan Distribusi : --- Pilih Fakultas / Unit ---
Subjek : : LPG, Behavior Factors for Safe Using LPG
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 0
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-21418E S05-21418E TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 75786
 Abstrak
Liquified Petroleum Gas merupakan hasil konversi minyak tanah yang dibuat oleh pemerintah dengan tujuan mengurangi subsidi bahan bakar minyak. Maraknya penggunaan LPG di sektor rumah tangga menimbulkan beberapa kasus seperti kebakaran karena tabung gas bocor akibat penggunaan LPG yang tidak aman salah satunya disebabkan oleh human error. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan perilaku aman ibu rumah tangga dalam menggunakan gas LPG 3 kg di RT 09 RW 02 Kelurahan Tegallega Bogor Jawa Barat Tahun 2020. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain studi cross sectional. Data yang digunakan yaitu data primer dengan jumlah sampel 70 responden dan teknik pengambilan sampel menggunakan metode total sampling. Analisis data yang dilakukan dengan menggunakan analisis univariat dengan distribusi frekuensi dan bivariat dengan menggunakan uji chi square. Faktor yang diteliti adalah usia, pendidikan, pengetahuan, sikap, dan sosialisasi. Perilaku aman dalam menggunakan gas LPG 3 kg di masyarakat RT 09 RW 02 Kelurahan Tegallega Bogor Jawa Barat Tahun 2020 sebesar 58,6%. Hasil penelitian yang telah dilakukan menghasilkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan Pvalue = 0,000 dan sikap Pvalue = 0,001 dengan perilaku aman dalam menggunakan gas LPG 3 kg. Sementara tidak ada hubungan antara usia Pvalue = 1,000, pendidikan Pvalue = 0,052, dan sosialisasi Pvalue = 1,000 dengan perilaku aman dalam menggunakan gas LPG 3 kg.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox