OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-21222
Judul : Faktor - Faktor yang mempengaruhi Hipertensi pada Lanjut Usia di Puskesmas Tridaya Sakti Kabupaten Bekasi Tahun 2021
Pengarang : Nur Fitri Istianah
Penerbit dan Distribusi : FIKES
Subjek : ILMU KESEHATAN - KESEHATAN MASYARAKAT - SKRIPSI - 2021
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-21222 S05-21222 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 75586
 Abstrak
Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah peningkatan tekanan darah sistolik lebih dari 140 mmHg dan tekanan darah diastolik lebih dari 90 mmHg. Hipertensi telah terjadi peningkatan pada lanjut usia terdapat di Puskesmas Tridaya Sakti Kabupaten Bekasi pada tahun 2018 mencapai 217 Kasus, 2019 mencapai 314 Kasus dan pada tahun 2020 mencapai 299 Kasus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi hipertensi pada lansia di Puskesmas Tridaya Sakti Kabupaten Bekasi Tahun 2021. Desain penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional. Dalam menentukan sampel menggunakan quota sampling. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 97 responden. Variabel yang diteliti adalah jenis kelamin, status pekerjaan, kontrol diet rendah garam, tingkat stres, kebiasaan merokok, dan aktivitas fisik. Berdasarkan analisis bivariat menggunakan uji chi square, variabel yang tidak berhubungan signifikan adalah Jenis kelamin dengan nilai p value 0,942 (PR = 1,013 ; (95% Cl 0,719 ? 1,426), Status Pekerjaan dengan nilai p value 0,061 (PR = 1,934 ; 95% Cl 0,974 ? 1,996), Tingkat Stres dengan nilai p value 0,820 (PR = 1,066 ; (95% Cl 0,604 ? 1,882), Kontrol Diet Rendah Garam dengan nilai p value 0,190 (PR = 1,487 ; 95% Cl 0,995 ? 2,221), Kebiasaan Merokok dengan nilai p value 0,733 (PR = 1,062 ; (95% Cl 0,751 ? 1,500), dan Aktivitas Fisik dengan nilai p value 0,883 (PR = 1,031 ; (95% Cl 0,692 ? 1,536). Berdasarkan hasil penelitian, disarankan bagi puskesmas dan masyarakat untuk mengintervensi tingkat stres, kebiasaan merokok, kontrol diet rendah garam, dan aktivitas fisik, agar dapat mengontrol tekanan darah lebih baik lagi.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox