OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-21351E
Judul : Hubungan Karakteristik dan Status Imunisasi Dengan Kejadian Campak Di DKI Jakarta Tahun 2019
Pengarang : Sekar Larasati
Penerbit dan Distribusi : FIKES
Subjek : Campak, karakteristik dan cakupan imunisasi
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-21351E S05-21351E TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 75514
 Abstrak
Campak merupakan penyakit menular serius yang dapat dicegah dengan vaksin dan merupakan penyebab utama dari kematian anak di negara berkembang. Di Indonesia pada tahun 2015 dilaporkan sebanyak 8.185 kasus dan sebanyak 12.943 kasus pada tahun 2014. Ada banyak beberapa faktor yang mempengaruhi kejadian campak diantaranya umur, jenis kelamin, status imunisasi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan karakteristik dan status imunisasi dengan kejadian campak di DKI Jakarta tahun 2019. Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan desain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh suspek campak yang terkonfirmasi positif dan negatif di DKI Jakarta tahun 2019 yaitu sebanyak 845 orang. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 299 orang yang diambil dengan cara mengeluarkan data yang missing. Sumber data pada penelitian ini adalah dengan menggunakan data sekunder dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta. Analisis menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan uji chi square. Hasil dari penelitian ini menunjukkan variabel umur (pvalue 0,000), status imunisasi (pvalue 0,000) memiliki hubungan signifikan dengan kejadian campak, dan jenis kelamin (pvalue 0,486) tidak memiliki hubungan signifikan dengan kejadian campak. Kesimpulan ada hubungan yang signifikan antara umur dan status imunisasi dengan kejadian campak di DKI Jakarta. Saran dari peneliti sebaiknya ibu yang memiliki balita untuk segera memberikan imunisasi kepada balitanya jika sudah cukup umur untuk diimunisasi
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox