OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-20192
Judul : Peran Teman Sebaya terhadap Perilaku Seksual Pranikah pada Remaja di SMAN 45 Jakarta Utara Tahun 2018
Pengarang : Winda Kurnia Sari
Penerbit dan Distribusi : FIKES
Subjek : Peran Teman Sebaya terhadap Perilaku Seksual Pranikah pada Remaja
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-20192 S05-20192 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 75053
 Abstrak
Menurut Survey Kesehatan Reproduksi Remaja Indonesia (SKRRI) tahun 2012, sekitar 29% remaja perempuan dan 48% remaja laki?laki memperoleh informasi tentang kesehatan reproduksi dari teman sebaya. Berdasarkan data dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) diketahui sebanyak 32% remaja usia 14 hingga 18 tahun di kota besar di Indonesia (Jakarta, Surabaya, dan Bandung) pernah berhubungan seksual pranikah dan membuktikan 62,7% remaja kehilangan perawan saat masih duduk di bangku SMP.Tujuan: mengetahui hubungan peran teman sebaya terhadap perilaku seksual pranikah pada remaja di SMAN 45 Jakarta Utara Tahun 2018, setelah dikontrol oleh variabel confounding (jenis kelamin, pengetahuan, keterpaparan media informasi). Metode: metode yang digunakan adalah deskriptif korelatif dengan studi cross sectional, total populasi pada penelitaian ini adalah seluruh siswa kelas X dan XI yaitu sebanyak 572 siswa, sedangkan jumlah sampel sebanyak 134 responden. Penentuan sampel dilakukan secara stratified random sampling. Hasil penelitian: Sebanyak 62,7% responden cenderung berisiko melakukan perilaku seksual pranikah. Responden berjenis kelamin perempuan 59,7%, lalu responden dengan pengetahuan rendah 70,9% dan yang mendapat keterpaparan media informasi tinggi 64,9% serta mendapat peran teman sebaya yang kuat 62,7%. Secara statistik terdapat hubungan antara pengetahuan dengan perilaku seksual pranikah dengan Pvalue (0,003), keterpaparan media informasi dengan perilaku seksual pranikah dengan Pvalue (0,003), peran teman sebaya dengan perilaku seksual pranikah dengan Pvalue (0,001), sedangkan tidak ada hubungan anatra jenis kelamin dengan perilaku seksual pranikah.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox