OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S08-21077
Judul : HUBUNGAN WORKPLACE TELEPRESSURE DAN KESEIMBANGAN KEHIDUPAN-KERJA PADA IBU YANG BEKERJA
Pengarang : Fatma Desrita Haryanti D
Penerbit dan Distribusi : FPSIKO
Subjek : Keseimbangan Kehidupan-Kerja, Workplace Telepressure, Ibu yang Bekerja
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S08-21077 S08-21077 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 74956
 Abstrak
Lingkungan kerja saat ini sangat bergantung pada teknologi informasi dan komunikasi yang difasilitasi oleh ponsel pintar. Ponsel pintar merupakan salah satu alat penting yang memungkinkan karyawan untuk bekerja di mana saja dan kapan saja. Dengan tumbuhnya teknologi ini, para pekerja diharuskan untuk tetap menyeimbangkan kehidupan-kerja nya, termasuk pekerja wanita. Saat ini mulai banyak pertumbuhan pekerja yang bukan lagi hanya pria, bahkan dunia pekerja sudah merambah pada wanita khususnya wanita yang sudah berkeluarga atau seorang ibu. Ibu yang bekerja tersebut dituntut untuk dapat menyeimbangkan kehidupan rumah nya dengan lingkungan kerja yang mereka jalani. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dari Keseimbangan Kehidupan-Kerja dan Workplace Telepresure pada Ibu yang Bekerja. Responden dalam penelitian ini berjumlah 200 responden. Instrumen yang digunakan adalah Skala Keseimbangan Kehidupan-Kerja yang dikembangkan oleh Fisher (2001) untuk mengukur keseimbangan antara kehidupan kerja dengan kehidupan di luar kerja dan Workplace Telepressure Scale yang disusun oleh Barber & Santuzzi (2015) untuk mengukur seberapa sering menggunakan perangkat teknologi informasi komunikasi baik dalam pekerjaan maupun di luar pekerjaan. Teknik analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis Pearson Correlation. Hasil dalam penelitian ini antara Keseimbangan Kehidupan-Kerja dan Workplace Telepressure menunjukkan nilai koefisien korelasi sebesar -0,221 dengan nilai signifikan sebesar 0,002. Hal ini menunjukkan bahwa adanya hubungan negatif antara Workplace Telepressure dan Keseimbangan Kehidupan-Kerja pada Ibu yang Bekerja.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox