OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S06-21404
Judul : Pola Komunikasi Mahasiswa Pengunjung Coffee Shop (Studi fenomenologi coffee shop Kemang)
Pengarang : Dita Tatanegara Abdiningrum
Penerbit dan Distribusi : FISIP
Subjek : Pola Komunikasi, Gaya Hidup, Kelompok Mahasiswa, Fenomenologi
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S06-21404 S06-21404 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 74894
 Abstrak
Pola komunikasi yang dilakukan oleh mahasiswa pada saat mengunjungi coffee shop penerapan dari tata cara penyampaian mahasiswa dengan mahasiswa lainnya ketika melakukan interaksi pada saat berkumpul di coffee shop. Coffee shop dijadikan tempat untuk berkumpul oleh kelompok mahasiswa karena saat ini sudah menjadi gaya hidup kaum muda. Tujuan penelitian ini bermaksud untuk mengetahui pola komunikasi mahasiswa pada saat mengunjungi coffee shop. Metode penelitian ini menyesuaikan dengan fenomena kenyataan yang ada di lapangan melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan di coffee shop Kemang, Jakarta Selatan adapun tiga coffee shop yang dijadikan subjek penelitian di antaranya coffee shop Lain Hati Kemang, coffee shop Kopikir, dan coffee shop Karuna. Peneliti menggunakan teori interaksionlisme simbolik dan teori Penetrasi Sosial, peneliti berusaha memahami dan mengungkap bagaimana pola komunikasi mahasiswa pengunjung coffee shop Kemang. Fokus penelitian ini adalah kelompok mahasiswa. Teori yang digunakan adalah interaksionlisme simbolik (Interacsionism symbolic theory) . Teori Interaksi Simbolik ini berusaha menjawab mengenai penggunaan pola komunikasi mahasiswa pada saat berkunjung ke coffee shop untuk melakukan aktivitas berkumpul, saat ini coffee shop dijadikan sebuah tempat untuk berkumpul oleh kelompok mahasiswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan metode fenomenologi. Paradigma dalam penelitian ini adalah konstruktivisme dan jenis penelitian ini adalah deskriptif. Sumber data diperoleh dari hasil wawancara mendalam (in-depth interview), observasi partisipan, dan studi dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan model Miles dan Huberman. Informan terdiri atas sepuluh orang yang kesemuanya adalah pelanggang coffee shop. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kelompok mahasiswa pada saat berkumpul lebih menyukai di tempat seperti coffee shop dikarenakan memiliki suasana yang nyaman dan kekinian. Gaya hidup yang menjadikan saat ini coffee shop tersebar di Jakarta dikarenakan peminatnya hampir dari semua kalangan. Kelompok mahasiswa dalam penerapan pola komunikasi ketika melakukan interaksi pada saat berkumpul di coffee shop, adanya penggunaan bahasa verbal maupun nonverbal pada saat mahasiswa melakukan interaksi di coffee shopKemang. Adapun pola komunikasi mahasiswa yang digunakan oleh mahasiswa yaitu pola komunikasi primer, sekunder, linear, dan sirkular.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox