OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S06-21401
Judul : Kepuasan Member Muslimahdaily Pada Program Sharing Time Via Whatsapp Dalam Meningkatkan Kehidupan Secara Islami.
Pengarang : Zainab Al Ghazali
Penerbit dan Distribusi : FISIP
Subjek : Kepuasan, Meningkatkan kehidupan secara islami
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S06-21401 S06-21401 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 74855
 Abstrak
Penelitian berjudul Kepuasan Member Muslimahdaily Pada Program Sharing Time Via Whatsapp Dalam Meningkatkan Kehidupan Secara Islami ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan member MuslimahDaily pada program Sharing Time via WhatsApp dalam meningkatkan kehidupan secara Islami. Perumusan masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini, yaitu ?Bagaimana kepuasan member MuslimahDaily pada program sharing time via WhatsApp dalam meningkatkan kehidupan secara Islami ??. teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori uses and gratification untuk menjelaskan bagaimana khalayak menggunakan atau mengkonsumsi media dan efek apa yang ditimbulkannya. Dalam penelitian ini, member MuslimahDaily yang aktif mengikuti program sharing time via whatsApp untuk mengetahui kepuasan. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif serta jenis penelitian yang digunakan bersifat deskriptif. Populasi dalam penelitian adalah member MuslimahDaily berjumlah 228 member. Sampel yang didapat sebanyak 70 member dengan mengukur menggunakan rumus Taro Yamane. Pengumpulan data dalam penelitian menggunakan kuesioner yang diberikan kepada responden, yaitu member MuslimahDaily, kemudian data yang telah dikumpulkan akan diolah melalui perhitungan statistik, lalu dianalisa secara deskriptif untuk menggambarkan kepuasan member MuslimahDaily pada program sharing time via whatsApp. Kepuasan diukur berdasarkan dari kepuasan yang dicari (gratification sought) dengan kepuasan yang didapat (gratification obtained). Hasil penelitian ini menunjukkan adanya kepuasan Member Muslimahdaily dalam program sharing time via WhatsApp. Hal ini diketahui dari hasil dimana skor untuk rata rata yang didapatkan (GO) lebih besar dari rata rata skor yang diharapkan (GS) atau GS < GO, hal ini dapat diartikan bahwa member terpuaskan dengan program sharing time via WhatsApp. Kesimpulan, terdapat hubungan antara harapan dan yang didapatkan oleh member MuslimahDaily pada program sharing time via whatsApp dalam meningkatkan kehidupan secara islami.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox