OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S06-21333
Judul : Analisis penerapan electronic word of mouth (E-WOM) pada food blogger sebagai referensi wisata kuliner (studi kasus pada akun @gembulfoodie di yogyakarta).
Pengarang : Idzri Nurviani
Penerbit dan Distribusi : FISIP
Subjek : Electronic Word of Mouth, Food Blogger,Instagram
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S06-21333 S06-21333 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 74705
 Abstrak
Di era globaliasi saat ini dengan adanya kemajuan teknologi melahirkan media baru (new media) yang dimana untuk mempromosikan suatu produk tidak lagi hanya dari mulut ke mulut akan tetapi seiring perkembangannya media maka komunikasi dapat dilakukan dengan media internet. Electronic word of mouth merupakan komunikasi yang menggunakan media. tujuan pada penelitian ini ingin mengetahui penerapan elecronic word of mouth yang dilakukan pada food bloger melalui akun instagram @gembulfoodie sebagai referensi wisata kuliner di Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan teori media (medium theory) karna teori media merupakan teori yang membahas bahwa sebuah pesan akan sampai jika ada medium yang digunakan, dan salah satu medium yang paling umum saat ini adalah media baru, yang dimana media baru sangat berkaitan erat dengan internet seperti media sosial yaitu instagram. Namun saat ini masyarakat sangat memanfaatkan instagram sebagai media promosi, salah satunya untuk mempromosikan sebuah bisnis kuliner seperti akun @gembulfoodie. Penelitian ini menggunakan paradigma kontruktivisme pendekatan kualitatif, jenis penelitian deksriptif menggunakan metode studi kasus, teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi,wawancara mendalam. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa food blogger yaitu Iqbal Galuh Hartono yang merupakan pemilik akun @gembulfoodies dengan melakukan promosinya dengan cara memposting ulasan atau review terkait kuliner kepada khalayak atau followers di akun instagram dengan tujuan agar mempermudah para followers untuk mencari rekomendasi menu yang sedang dicar. Kemudian, akun @gembulfoodie juga membuat strategi sendiri untuk menarik perhatian para followers agar followers dapat mengunjungi akun instagram tersebut dimana membuat postingan dengan mengambil gambar yang baik, dan membuat caption pada setiap postingannya seperti bercerita, sehingga para followers yang membaca atau melihat postingan tersebut tidak merasa bosan.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox