OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-21038
Judul : Hubungan Antara Pengetahuan Gizi, Body Image, dan Persepsi Iklan Makanan Dengan Perilaku Makan Remaja Putri di SMAN 28 Kabupaten Tangerang Tahun 2021
Pengarang : Wahyuni Dwi Rahayu
Penerbit dan Distribusi : FIKES
Subjek :
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-21038 S05-21038 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 74677
 Abstrak
Perilaku makan yang tidak sehat pada remaja putri dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan seperti, anemia, gastritis, obesitas, KEK dan masalah gizi lainnya, hal ini tentu sangat berbahaya terhadap pertumbuhan dan perkembangan remaja putri sebagai calon ibu yang akan melahirkan generasi penerus. Adapun faktor yang dapat mempengaruhi perilaku makan pada remaja putri, diantaranya pengetahuan gizi yang kurang, perubahan bentuk dan ukuran tubuh sehingga menimbulkan body image yang negatif, serta persepsi terhadap iklan makanan yang salah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Antara Pengetahuan Gizi, Body Image, dan Persepsi Iklan Makanan Dengan Perilaku Makan Remaja Putri di SMAN 28 Kabupaten Tangerang Tahun 2021. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 9 ? 13 Juli 2021. Desain penelitian yang digunakan yaitu berdasarkan pendekatan Cross Sectional dengan jumlah sampel 90 siswi. Teknik pengambilan sampel menggunakan proportional random sampling, dan dihitung dengan rumus Slovin. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Data diolah dan dianalisa dengan tabel distribusi frekuensi dan kemudian diuji menggunakan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan yang bermakna antara pengetahuan gizi (p=0,039), dan body image (p=0,000) dengan perilaku makan remaja putri. Tidak ada hubungan yang bermakna antara persepsi iklan makanan (p=1,000) dengan perilaku makan remaja putri. Peneliti menyarankan kepada pihak sekolah untuk mengadakan sosialisasi perilaku makan sehat yang berpedoman kepada pedoman umum gizi seimbang (PUGS) untuk siswa/siswi di SMAN 28 Kabupaten Tangerang.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox