OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-21021
Judul : Gambaran Sistem Penanganan Keluhan Pasien Rumah Sakit Di Indonesia: Studi Literatur
Pengarang : Gemi Nastiti Fajri Hami
Penerbit dan Distribusi : FIKES
Subjek :
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-21021 S05-21021 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 74639
 Abstrak
Rumah Sakit sebagai penyedia layanan kesehatan di tuntut secara produktif untuk meningkatkan kualitas, keamanan dan aksesibilitas sistem perawatan kesehatan bagi konsumen. Penanganan Keluhan di beberapa insitusi pelayanan kesehatan masih dinilai kurang optimal dikarenakan manajemen komplain di rumah sakit belum terlaksana dengan baik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Gambaran Sistem Penanganan Keluhan Pasien Rumah Sakit di Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian studi literatur. Literatur dikumpulkan dengan melakukan penelusan pustaka dimana sumber yang diperoleh berasal dari scholar.google.co.id, PubMed, GARUDA Garba Rujukan Digital, Onesearch. Berdasarkan seleksi kriteria inklusi diperoleh 8 artikel (artikel menggunakan variabel dependen mengenai sistem penanganan keluhan pasien, dan tempat penelitian dalam artikel adalah rumah sakit di seluruh Indonesia) dan kriteria eksklusi (artikel yang dipublikasi sebelum 2010 dan tidak menyertakan full text). Hasil penelitian literatur dari sistem penanganan keluhan pasien menunjukan bahwa input: Terdapat 5 artikel yang membahas Sumber Daya Manusia (SDM) dimana jumlah kuantitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang masih sangat terbatas, kualitas SDM yang masih belum diberikan pelatihan atau seminar terkait penanganan keluhan, 8 artikel yang membahas sarana dan prasarana dimana penunjang penanganan keluhan kurang mendukung dan dirasa belum optimal. Proses: Terdapat 6 artikel yang membahas proses klarifikasi dan persamaan persepsi dimana tidak dilakukan sepenuhnya, 2 artikel yang membahas proses permohonan maaf yang tidak selalu dilakukan, serta peromohonan maaf dan follow up pada penanganan keluhan belum terlaksana dengan baik dan maksimal. Output: Komplain yang masih belum tertangani dengan baik.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox