OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S07-16015
Judul : Pengaruh Pembiayaan BPRS Berkah Ramadhan terhadap peningkatan Laba Bersih UMKM (Studi Kasus BPRS Berkah Ramadhan Karawaci, Tangerang)
Pengarang : Anwar Lutfi
Penerbit dan Distribusi : FAI
Subjek : Perbankan Syariah
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S07-16015 S07-16015 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 70388
 Abstrak
Anwar Lutfi, Pengaruh Pembiayaan BPRS Berkah Ramadhan terhadap peningkatan Laba Bersih UMKM (Studi Kasus BPRS Berkah Ramadhan Karawaci, Tangerang). Skripsi, Program Studi Perbankan Syariah. Fakultas Agama Islam. Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA. Penulis melakukan penelitian dalam ruang lingkup pembiayaan yang diberikan dari BPRS Berkah Ramadhan, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pembiayaan BPRS Berkah Ramadhan dalam meningkatkan jumlah Laba Bersih pada UMKM.UMKM merupakan hal yang sangat strategis dalam mewujudkan pemerataan ekonomi dan pengentasan kemiskinan. dari sekian dampak positif UMKM, tentu UMKM memiliki kendala yang sangat banyak. Salah satunya adalah kekurangan modal. Maka demi memajukan UMKM, dibutuhkan penyaluran dana atau pembiayaan dari lembaga keuangan seperti Bank maupun BPRS. Sumber data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan Kuesioner, dengan menggunakan metode Accidental Sampling. Penulis menggunakan Uji Validitas, Uji Reliabilitas, dan Uji Normalitas sebagai langkah awal dalam pengolahan data. Setelah Uji tersebut sesuai dengan ketentuan, maka penulis menggunakan metode regresi linier sederhana, koefisien korelasi, koefisien determinasi dan uji signifikansi (uji t).Dari hasil penelitian, penulis mendapatkan hasil seberapa besar pengaruh dari variabel (X) dalam hal ini pembiayaan BPRS Berkah Ramadhan terhadap variabel (Y) yaitu peningkatan Laba Bersih UMKM, yakni sebesar 38,4% berdasarkan R Square di Uji Determinasi. Dan terima yang berarti ada pengaruh dari Pembiayaan BPRS Berkah Ramadhan terhadap Peningkatan Laba Bersih UMKM.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox