OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-16139
Judul : Analisis Biaya Satuan Operasi Koreksi Total Jantung Dengan Metode Activity Based Costing Di Rsupn Dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta Tahun 2015
Pengarang : Sugiarto
Penerbit dan Distribusi : --- Pilih Fakultas / Unit ---
Subjek : Kesehatan Masyarakat
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-16139 S05-16139 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 70244
 Abstrak
Rumah sakit sebagai penyelenggara layanan kesehatan mempunyai beban tersendiri untuk bisa memberikan pelayanan kesehatan yang bermutu dan adil bagi masyarakat. Hal ini mendorong seluruh elemen, baik pihak rumah sakit maupun stakeholder untuk menghitung secara tepat berapa biaya pelayanan yang dibutuhkan sehingga bisa menjadi alat advokasi dalampembiayaan pelayanan kesehatan. Analisis biaya melalui perhitungan biaya satuan (unit cost) dapat dipergunakan rumah sakit sebagai dasar pengukuran kinerja, penyusunan anggaran dan subsidi, alat negosiasi pembiayaan kepada stakeholder terkait dan dapat pula dijadikan acuan dalam mengusulkan tarif pelayanan rumah sakit yang baru dan terjangkau masyarakat. Penentuan unit cost dalam analisis biaya diperlukan untuk mengetahui besarnya biaya yang benar?benar dibutuhkan untuk menghasilkan suatu produk, tujuan lainnya menilai efisiensi dalam anggaran. Desain penelitian ini merupakan penelitian operasional research yang dilakukan pada bulan Juni hingga Juli 2015 di PJT RSCM. Metode analisis data menggunakan perhitungan biaya metode ABC (Activity Based Costing). Metode ABC untuk mengalokasikan biaya langsung dengan menghitung biaya dari kegiatan yang terjadi berdasarkan clinical pathway selamaoperasi koreksi total jantung. Dari hasil penelitian, didapat biaya satuan aktual untuk operasi koreksi total jantung sebesar Rp. 46.826.858yang sudahtermasuk biaya bahan medis habis pakai, biaya depresiasi/penyusutan gedung, biaya penyusutan alat medis dan non medis serta biaya penggunaan listrik dan air. Sedangkan tarif BPJS saat ini Rp. 53.907.057 merupakan tarif pelayanan operasi koreksi total jantung. SehinggamasihterdapatkeuntunganRp. 7.080.199 yang diperoleholeh PJT saatini.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox