OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-1492
Judul : Praktik higiene saat menstruasi pada siswi di SMP Negeri 13 Jakarta Selatan dan di SMK Negeri 6 Jakarta Selatan tahun
Pengarang : Marla Juliasari
Penerbit dan Distribusi : --- Pilih Fakultas / Unit ---
Subjek : Praktik Higiene
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-1492 S05-1492 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 65607
 Abstrak
Praktik higiene saat menstruasi sangat penting bagi para siswi untuk menjaga kebersihan organ reproduksi agar terhindar dari penyakit infeksi saluran reproduksi.Penelitian ini dilakukan bertujuan praktik higiene saat menstruasi pada siswi di SMP Negeri 13 Jakarta Selatan dan di SMK Negeri 6 Jakarta Selatan tahun 2013. Jenis penelitian ini adalah analitik kuantitatif metode cross sectional dengan menggunakan uji chi square. Penelitian ini di SMP Negeri 13 Jakarta Selatan dan di SMK Negeri 6 Jakarta Selatan pada bulan Juni ? September 2013. Hasil yang didapat adalah sebanyak 64% responden melakukan praktik higiene saat menstruasi yang baik. Hasil uji univariat yang didapat menurut praktik higiene saat menstruasi yang baik yaitu umur remaja tengah (53%), pengetahuan baik (74%), sikap baik (53%), media cetak yang banyak terpapar (57%), media elektronik yang banyak terpapar (65%), pendidikan ibu yang tamat pendidikan lanjut (65%), pekerjaan ibu yang tidak bekerja (70%), peran ibu yang banyak berperan (55%), peran guru yang banyak berperan (54%), dan peran teman sebaya yang banyak berperan (54%). Hasil uji bivariat menyatakan bahwa variabel peran ibu (Pvalue = 0,024) merupakan variabel yang memiliki hubungan signifikan dengan praktik higiene saat menstruasi, sedangkan variabel umur, variabel pengetahuan, variabel sikap, variabel keterpaparan media cetak, variabel keterpaparan media elektronik, variabel pendidikan ibu, variabel pekerjaan ibu, variabel peran guru, dan variabel peran teman sebaya tidak menunjukkan ada hubungan yang signifikan dengan praktik higiene saat menstruasi setelah diuji secara statistik. Saran yang diberikan peneliti adalah melakukan peningkatan untuk penambahan kurikulum sekolah dan mendirikan PIK KRR (Pusat Informasi dan Konseling Kesehatan Reproduksi Remaja) bekerjasama dengan BKKBN
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox