OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : T092-00542
Judul : PENGART'H SI]PERVISI KEPALA SEKOLAH DAIY MOTryASI KERJA TERIIADAP KEPUASAN KERJA GT]RU SEKOLAII MENENGAII PERTAMA NEGERI DI KECAMATAN WART]NGGUNUNG LEBAK BANTEN
Pengarang : AIIYAR SUJANA
Penerbit dan Distribusi : MAP
Subjek : Leadership, Profesionalisme
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
T092-00542 T092-00542 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 65086
 Abstrak
Ahyar Sujana. Pengaruh Supervisi Kepala Sekolah Dan Motivasi Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Guru Sekolah Menegah Pertama Negeri Kecamatan Warunggunung . Tesis. Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA. 2012. Tujuan penelitian adalah untuk menguji dan menelaah Pengaruh Supervisi Kepala Sekolah Dan Motivasi kerja Terhadap Kepuasan Kerja Guru Sekolah Menegah Pertama Negeri Kecamatan Warunggunung . Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei korelasional. Populasi berjumlah orang dengan sampel penelitian adalah 82 orang guru Sekolah Menegah Pertama Negeri di Kecamatan Warunggunung yang dipilih dengan teknik acak sederhana (simple random sampling). Hipotesis yang diuji adalah (1) terdapat pengaruh langsung supervisi kepala sekolah terhadap kepuasan kerja guru (2) terdapat pengaruh langsung motivasi kerja terhadap kepuasan kerja guru, (3) terdapat pengaruh langsung Supervisi kepala sekolah terhadap motivasi kerja guru SMP Negeri di Kecamatann Warunggunung Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner berstruktur, dengan tiga instrumen yaitu Supervisi Kepala Sekolah, Motivasi kerja dan Kepuasan Kerja.Instrumen dikalibrasi dengan memakai uji validitas dan reliabilitas. Validitas butir diuji dengan menggunakan korelasi product moment sedangkan koefisien reliabilitas instrumen dihitung dengan rumus Alpha Cronbach. Untuk memenuhi persyaratan analisis data dilakukan dengan Uji Normalitas populasi dengan uji Liliefors. Uji homogenitas dilakukan dengan uji Bartlett. Untuk menganalisis data digunakan teknik korelasi sederhana, dan analisis jalur (Path Analyisis) Penelitian ini menemukan bahwa Pertama, Koefisien Korelasi Supervisi kepala sekolah terhadap Kepuasan kerja sebesar 0,63 dan koefisien jalur sebesar 0,307 dengan koefisien determinasi 0,39 yang berarti memberikan kontribusi sebesar 39% melalui persamaan regresi Ẍ3 = 61,22 + 0,59X1, Kedua Koefisien Korelasi motivasi kerja terhadap kepuasan kerja sebesar 0,65 dan koefisien jalur sebesar 0,415 dengan koefisien determinasi 0,42 yang berarti memberikan kontribusi sebesar 42% melalui persamaan regresi Ẍ3 = 60,14 + 0,59X2. Ketiga Koefisien Korelasi dan koefisien jalur Supervisi kepala sekolah terhadap motivasi kerja sebesar 0,77 dengan koefisien determinasi 0,59 yang berarti memberikan kontribusi sebesar 59% melalui persamaan regresi Ẍ2 = 30,05 + 0,79 X1 Berdasarkan temuan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kepuasan kerja guru dapat terlaksana dengan baik dan dapat ditingkatkan maka, kepala sekolah harus memiliki : kemampuan memberikan bimbingan dan penyuluhan, kemampuan mengarahkan guru untuk meningkatkan motivasi dan kepuasan guru, kemampuan mengkoordinasikan sumberdaya dengan tujuan yang jelas dan tepat, kemampuan memberikan motivasi kepada guru untuk melakukan pekerjaan sesuai dengan perencaan sekolah, Semangat kebersamaan, disiplin, dan motivasi untuk maju dengan jalan memberikan inspirasi atau mengilhami kreativitas mereka dalam bekerja, kemampuan melakukan evaluasi diri dengan membuka lebar saran, pendapat dan kritik dari bawahan dan juga Kemampuan menyelesaikan masalah keluh kesah dan kesejahteran yang dihadapi guru.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox