OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-00682
Judul : Gambaran asupan energi, protein, vitamin B kompleks dan vitamin C pasien ketergantungan Napza di instalasi rehabilitasi Rumah Sakit Ketergantungan Obat Jakarta
Pengarang : Rachmawati
Penerbit dan Distribusi : FIKES
Subjek : ASUPAN ENERGI
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-00682 S05-00682 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 57707
 Abstrak
FAKULTAS ILMU KESEHATAN UHAMKA PROGRAM STUDI ILMU GIZI Skripsi, 21 September 2007 Rachmawati Gambaran Asupan Energi, Protein, Vitamin B Komlpeks dan Vitamin C Pasien Ketergantungan NAPZA di Instalasi rehabilitasi Rumah Sakit Ketergantungan Obat Jakarta. xv + 98 halaman, 18 tabel, 6 lampiran Dalam usaha memperoleh gambaran asupan energi, protein, vitamin B kompleks dan vitamin C pada pasien ketergantungan NAPZA di instalasi rehabilitasi Rumah Sakit Ketergantungan Obat Jakarta, maka dilakukan penelitian deskriptif dengan rancangan cross sectional terhadap 16 pasien yang terdapat di ruang rawat inap instalasi rehabilitasi Rumah Sakit Ketergantungan Obat Jakarta. Penelitian ini mengidentifikasi karakteristik paien NAPSA, gambaran jenis NAPZA yang digunakan pasien, lamanya menggunakan NAPZA, penyakit penyerta pada pasien ketergantungan NAPZA, asupan energi pasien ketergantungan NAPZA, asupan energi, protein, vitamin B kompleks dan vitamin C pada pasien ketergantungan NAPZA dan membandingannaya dengan AKG, yang dilaksanakan di instalasi rehabilitasi Rumah Sakit Ketergantungan Obat Jakarta. Berdasarkan hasil analisa data diperoleh dengan cara menyebabkan kuesioner dan food recall 24 jam selama 3 hari, mengenai gambaran asupan energi, protein, vitamin B kompleks dan vitamin C pasien ketergantungan NAPZA di instalasi rehabilitasi RSKO Jakarta. Jumlah pasien yang dapat dijadikan sampel adalah 16 orang. Pasien ketergantungan NAPZA berusia antara 25 tahun sampai 42 tahun. Persentase terbesar yaitu sebanyak 25% berusia antara 31 tahun, dan persentase terkecil sebesar 6,25% berusia 29, 30, dan 42 tahun. Semua pasien yaitu 100% (16 orang) berjenis kelamin laki-laki. Sebagian besar berpendidikan menengah yaitu sebanyak 68,75% (11 orang). Pasien yang bekerja berwiraswasta mempunyai persentase terbesar 50% (8 orang). Sebanyak 56,25% (9 orang) menggunakan NAPZA jenis heroin/putau. Pasien sebagian besar telah memakai NAPZA sebesar 37,5% (6 orang) menderita penyakit gangguan psikotik, dan yang lainnya menderita penyakit Tuberculosis (TBC), dan hepatitis C, dan diabetes melitus. Pasien memiliki rata-rata asupan energi 2905 kkal perhari. Asupan energi dapat dikategorikan baik yaitu sebesar ≥ 100% AKG. Sedangkan rata-rata asupan protein sebesar 80 gram perhari. Asupan protein dapat dikategorikan baik yaitu sebesar ≥ 100% AKG. Asupan vitamin B1 dikategorikan baik karena semua pasien telah memenuhi standar ≥ 100% AKG. Rata-rata persentase AKG untuk vitamin B2 dikategorikan masih defisit yaitu hanya mencapai 25% AKG. Sedangkan rata-rata persentase AKG untuk niasin dikategirikan sedang yaitu mencapai 90% AKG. Asupan vitamin C dengan persentase (%) AKG menunjukkan sebanyak 93.75% (15 orang) asupan vitamin C masih defisit (< 70% AKG). Dari hasi diatas maka dapat disarankan adanya penambahan sumber makanan yang kaya akan vitamin B2, nisain dan vitamin C dalam hidangan yang disajikan di instalasi rehabilitasi RSKO Jakarta. Misalnya untuk waktu yang akan datang sebaiknya menu yang disajikan lebih bervariasi lagi dan sebaiknya pihak rumah sakit lebih mempertahankan untuk meningkatkan penyediaan sayuran dan buah-buahan karena merupakan sumber vitamin C yang baik dan lebih memperhatikan makanan yang dikonsumsi oleh pasien baik yang berasal dari Rumah Sakit, luar dan food suplement serta untuk menumbuhkan kesadaran terhadap pentingnya masalah kesehatan dan gizi perlu diadakan suatu program terpadu promosi kesehatan dan gizi dalam bentuk penyuluhan kepada pasien. Daftar Bacaan: 22 (1986-2007)
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox