OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : T094-00021
Judul : A model program for teaching effective presentation skills For students in the fifth semester of DIII program in hospital management University Of Indonesia
Pengarang : Yuni Dwi Anggraini
Penerbit dan Distribusi :
Subjek :
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi : Limau
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
T094-00021 T094-00021 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 52411
 Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah program dalam kelas bahasa Inggris di DIII Perumahsakitan yang dapat meningkatkan kemampuan presentasi dalam bahasa Inggris mahasiswa dengan mengembangkan materi yang tepat dan contoh pengajaran yang efektif. Penelitian ini dilaksanakan di DIII Perumahsakitan Universitas Indonesia pada semester ganjil tahun akademik 2009/2010. Terdapat 37 peserta yang terlibat dalam penelitian ini. Pemilihan metode sampel ini dikenal dengan istilah non-random purposive sampling. Metode penelitian yang digunakan adalah mixed-methods design yang merupakan kombinasi antara metode penelitian kualitatif dan kuantitatif. Pelaksanaan penelitian ini terbagi menjadi empat tahap: analisa kebutuhan, pengembangan kurikulum, penerapan program, dan evaluasi. Dalam mengevaluasi penerapan program ini dan juga mengevaluasi kemajuan mahasiswa dilaksanakan dua kali tes, pre-test dan post-test. Peneliti menggunakan format evaluasi presentasi yang telah dimodifikasi dari format dasar diciptakan oleh Payne dan Whittaker. Hasil pre-test menunjukkan 25 (68%) peserta memiliki kemampuan presentasi cukup baik dan 12 (32%) peserta memiliki kemampuan presentasi yang buruk. Hasil posttest menunjukkan 20 (54%) peserta memiliki kemampuan presentasi baik dan 17 (46%) lainnya memiliki kemampuan presentasi yang sangat baik. Hasil tersebut juga dihitung menggunakan T-Test yang menunjukkan nilai Sig.(2-tailed) pada 0.000. Nilai ini lebih rendah dari nilai α=0.05, yang berarti terdapat perbedaan antara nilai pre- dan post-test. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan program percontohan ini efektif dalam meningkatkan kemampuan presentasi mahasiswa.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox