Abstrak
Teori Grounded adalah sebuah metodolgi umum untuk membangun teori di mana Grounded sebagai sistematika kumpulan dan analisa data. Grounded berkembang selama berlangsungnya penelitian, di mana terjadi kontinuitas dan saling mempengaruhi antara analisis dan pengumpulan data. Sehingga Glaser dan Strauss (1967) menyebut sebagai titik pusat dari pendekatan analisa yang dilakukan adalah sebagai analisa perbandingan. Dalam metodologi ini, teori dapat sebagai awal dari generalisasi data atau jika ada teori-teori yang kelihatannya tepat sebagai areal penyelidikan kemudian mungkin sebagai modifikasi dan elaborasi.