OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S02-00396
Judul : Alokasi biaya overhead pabrik dalam penetapan harga pokok produksi pada PT. Mustika Ratu. Tbk
Pengarang : Dody Marten
Penerbit dan Distribusi :
Subjek : ALOKASI BIAYA
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S02-00396 S02-00396 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 47582
 Abstrak
ABSTRAK Dody Marten 0302025013 : ALOKASI BIAYA OVERHEAD PABRIK DALAM PENETAPAN HARGA POKOK PRODUKSI PADA PT. MUSTIKA RATU, Skripsi Progam Strata Satu, Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka Jakarta 2007. Penelitian ini bertujuan untuk meneneliti pengalokasian biaya overhead pabrik dalam penetapan harga pokok produksi masker bengkoang dan masker tomat pada PT. Mustika Ratu. Adapun metode penelitian yang dilakukan menggunakan metode studi kasus, yaitu meneliti kasus tertentu yang terdapat di PT. Mustika Ratu. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan telaah dokumen. Teknik pengolahan data yang digunakan adalah membuat alokasi biaya overhead pabrik berdasarkan pembebanannya, perhitungan tarif biaya overhead pabriknya dan perhitungan harga pokok perolehan dengan pendekatan full costing. Sedangkan teknik analisis data adalah menggunakan Metode Analisis Data Kuantitatif, yaitu mengumpulkan data berupa angka-angka yang dalam hal ini berbentuk rincian biaya produksi dan biaya overhead pabrik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perusahaan menetapkan besarnya biaya overhead pabrik atas penentuan di muka, yaitu berdasarkan anggaran dan perhitungan alokasi biaya overhead pabrik kemasing-masing departemen. PT. Mustika Ratu menggunakan metode alokasi langsung untuk pengalokasian biaya overheadnya. Metode ini adalah metode alokasi dengan cara mengalokasikan langsung semua biaya overhead pada departemen produksi. Pada tahun 2005 terdapat selisih biaya overhead pabrik sebesar Rp3.537.975 ( favourable ) sedangkan pada tahun 2006 selisih biaya overhead pabrik sebesar Rp 2.721.175 (favourable ). Selisih biaya overhead pabrik akan mengurangi persediaan barang jadi, persediaan barang dalam proses dan harga pokok penjualan. Dalam penentuan harga pokok produksi, PT. Mustika Ratu menggunakan metode harga pokok proses. Dimana tarif biaya overhead pabrik dihitung dan dibebankan ke produk melalui Line Proces Produksi ( departemen-departemen produksi ). Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka disarankan kepada PT. Mustika Ratu sebaiknya dapat meningkatkan keakuratan penetapan harga pokok produksi dari setiap produk yang dihasilkan. Maka sebaiknya PT. Mustika Ratu dalam pengalokasiannnya pada departemen-departemen produksi dapat memisahkan antara biaya overhead pabrik tetap dan biaya overhead pabrik variabel. Sebaiknya manajemen PT. Mustika Ratu mencoba menentukan penyebab terjadinya selisih biaya overhead pabrik dengan cara penentuan dasar pembebanan biaya overhead pada departemen produksi yang terkait, sehingga selisih biaya overhead pabrik menjadi lebih diminimalisasikan. Metode alokasi yang telah digunakan PT. Mustika Ratu dalam produk masker memang tepat dengan kondisi perusahaan. Tetapi bila perlu perusahaan harus terus berupaya mencari metode-metode yang lebih dapat meningkatkan efisiensi dan efektifitas. Misalnya dengan metode alokasi bertahap, yang bertujuan agar dapat bersaing dengan perusahaan¬perusahaan kosmetik lainnya seperti Sari Ayu, Zahra, Wardah, Viva.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox