OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S03-000130
Judul : Pengaruh peningkatan konsentrasi polivinilpirolidon (PVP) terhadap efisiensi disolusi tablet rifampisin yang dibuat dengan metode granulasi basah
Pengarang : Maryati
Penerbit dan Distribusi : FMIPA
Subjek :
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S03-000130 S03-000130 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 39253
 Abstrak
Bahan pengikat digunakan untuk meningkatkan gaya kohesi dan ikatan yang baik pada serbuk. PVP dapat meningkatkan disolusi zat aktif yang bersifat hidrofilik. Rifampisin bersifat sangat sukar larut dalam air, dengan adanya PVP partikel-partikel rifampisin akan diselimutinya. Rifampisin yang diselimuti PVP diharapkan lebih cepat larut karena adanya lapisan hidrofilik yang menjadikan rifampisin mudah dibasahi sehingga mudah larut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi PVP terhadap efisiensi disolusi tablet rifampisin. Konsentrasi bahan pengikat PVP dari formula satu sampai formula lima adalah sebagai berikut 1%, 2%, 3%, 4%, 5%. Perbedaan konsentrasi PVP tiap formula bertujuan untuk mencari konsentrasi optimum PVP sebagai bahan pengikat yang dapat memberikan efisiensi disolusi yang maksimal. Tablet rifampisin yang dihasilkan dievaluasi secara fisika dan kimia serta dilakukan uji disolusi in vitro. Dari data uji disolusi dilakukan perhitungan statistik satu arah terhadap efisiensi disolusi selama 45 menit. Hasil perhitungan statistik anava satu arah terhadap efisiensi disolusi selama 45 menit diperoleh F hitung = 160, 77 lebih besar dari F tabel = 3,48 sehingga dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan efisiensi disolusi yang bermakna diantara lima formula yang diuji
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox