OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S06-00051
Judul : Hubungan antara pemahaman khalayak terhadap isi pesan iklan dengan minat beli mahasiswi Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA (studi kasus : iklan TV sabun mandi SkinWhite versi "Angel"
Pengarang : Devi Kurniawaty
Penerbit dan Distribusi : --- Pilih Fakultas / Unit ---
Subjek : KOMUNIKASI MASSA - IKLAN
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S06-00051 S06-00051 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 38990
 Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara pemahamana khalayak terhadap isi pesan iklan TV sabun mandi SldnWhite dengan minat bell mahasiswi UHAMKA. Pendekatan penelitian kuantitatif dengan metode deskriptif, diharapkan dari pendekatan ini mampu menguji yang akan diteliti dengan basil yang akurat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian survei, dirnana peneliti menyebarkan kuesioner kepada responden untuk mendapatkan data yang berkaitan dengan penelitian. Populasi adalah mahasiswi UHAMKA yang masih aktif berdasarkan pengisian KRS semester ganjil angkatan 2005/2006 S-1 berjumlah 3630 orang, lalu sample yang diambil adalah 97 orang bedasarkan penghitungan rurnus Taro Yamane kemudian dibagi lagi berdasarkan Quota Sampling. Berdasarkan teknik samplingnya digunakan non probability sampling dengan cam purposive sampling (sample tertentu atau bertujuan) dan quota sampling (dengan membagikan jatah pada responden). Dan penelitian yang telah dilakukan bahwa responden menyatakan ragu-ragu dengan pemahaman terhadap isi pesan iklan TV sabun mandi SkinWhite versi "Angel" yang berisi judul (headline), naskah (bodycopy), slogan (tagline), dan visual (gambar). Sedangkan pada uji minat bell pada mahasiswi UHAMKA terhadap produk sabun mandi SkinWhite menghasilkan nilai yang cukup tinggi. Mungkin disebabkan karena kebanyakan perempuan khususnya di Indonesia menginginkan kulitnya putih, dengan begitu akan lebih percaya diri dan merasa lebih cantik_ Tetapi terdapat hubungan antara pemahaman khalayak (variabel X) dengan minat bell (variabel Y), walaupun hubungannya bernilai cukup lemah dan arah hubungannya bernilai positif. Berard antara variabel X dan variabel Y dapat dipertukarkan sebagai variabel bebas dan variabel terikat. Matra, dapat disimpulkan bahwa iklan sabun mandi SkinWhite versi "Angel" yang ditayangkan di TV belum efektif dan belum berbasil karena pemahaman khalayak kurang. Karena suatu komunikasi yang balk apabila komunikan memahami pesan yang disampaikan oleh komunikator. Walaupun begitu, minat bell terhadap produknya dapat dikatakan cukup berhasil. Karena keunggulan yang dimiliki sabun mandi SkinWhite yaitu sabun pemutih kulit yang mengandung Rene White 3C dapat mengangkat sel-sei kulit mati, mencerahkan kulit, dan melembabkan kulit serta proses pemutihan kulit hanya 21 hari. Sehingga timbul minat untuk membeli produk sabun mandi SkinWhite.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox