Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi guru dalam mengajarkan Al-Qur'an di TPQ Nurul Jihad. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan Jenis analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan studi dokumentasi.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa di TPQ Nurul Jihad dalam pembelajaran Al-Qur'an menggunakan Strategi mandiri, klasikal dan privat dengan penerapan pokok materi sebagai berikut membaca Iqro, hafalan bacaan sholat, hafalan Doa Yaumiyah atau Doa Harian, hafalan surah - surah pendek (Juz 30), hafalan Hadits, Tahsinul Kitabah, Bahasa Arab. Sedangkan untuk tadarrus yang membedakan hanya Tauhid, sirah Nabawiyah dan Tajwid , penerapan metode pembelajaran dengan menggunakan metode pembiasaan dan demonstrasi, penerapan sistem evaluasi, peran guru sebagai motivator dan fasilitator serta pemanfaatan faktor ? faktor pendukung dan penghambat sebagai berikut faktor pendukung guru-guru yang mengajar di TPQ Nurul Jihad sangat kompeten, kerjsama yang baik antar sesama guru, faktor penghambat kurangnya tenaga pendidik, masih banyak orang tua yang belum paham agama dan menyepelekan pembelajaran Agama dan yang terpenting sarana dan prasana yang kurang memadai.