Abstrak
Perilaku merokok bukanlah suatu hal yang baru di kalangan remaja akan tetapi sudah menjadi gaya hidup. Dampak dari merokok bukan hanya berpengaruh kepada perokok aktif tetapi juga kepada orang yang menghirup asap rokok atau bisa disebut perokok pasif karena dapat menyebabkan masalah kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor ? faktor yang berhubungan dengan perilaku merokok pada siswa/siswi di SMA Negeri 2 Kabupaten Maluku Tenggara. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain studi Cross Sectional. Penelitian dilakukan pada bulan Agustus 2023. Populasi penelitian ini adalah 834 siswa/siswi SMAN 2 Kabupaten Maluku Tenggara. Sampel pada penelitian ini adalah 65 siswa/siswi dengan menggunakan teknik sampling yaitu stratified random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Pengolahan data dilakukan meliputi editing, coding, entry data, cleaning data dan skoring data. Hasil univariat menunjukkan reseponden pada kelompok perokok (56,9%), berumur remaja pertengahan (90,3%), jenis kelamin laki-laki (63,1%), pengetahuan rendah (64,6%), sikap negatif (50,8%), mudah mengakses rokok (60%), tidak terpengaruh paparan media iklan (53,8%), tidak terpengaruh keluarga (56,9%), tidak terpengaruh teman (60), hasil uji Chi Square menunjukkan bahwa variabel yang berhubungan dengan perilaku merokok yaitu jenis kelamin, pengetahuan, sikap, akses merokok, paparan media iklan dan peran teman sedangkan variable yang tidak berhubungan dengan perilaku merokok yaitu umur dan peran keluarga. Saran agar dapat memberikan edukasi berupa leaflet dan juga poster serta bimbingan kepada siswa/siswi agar bisa terhindar dari perilaku merokok