Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan deskripsi yang jelas tentang penganalisisan dan pembentukan jamak taksir dalam surat An-Nahl. Penelitian ini adalah penelitian kepustakaan yang menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan analisis isi Surat An-Nahl. Fokus penelitian ini adalah analisis proses pembentukan jamak taksir dalam surat An-Nahl. Analisis data penelitian ini menggunakan tabel untuk menjelaskan hasil data penelitian ini secara rinci. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada 83 jamak taksir secara keseluruhan, dengan rincian 43 jamak qillah, 32 jamak katsrah, dan 8 jamak katsrah sighah muntahal jumu.