Abstrak
Radwah memilih Fitri Tropica sebagai celebrity endorser nya karena Fitri Tropica dilihat sebagai public figure yang berhasil dalam karir nya sebagai penyiar radio, pelawak, dan juga penyanyi. Sosok yang cantik dan ceria membuat Fitri Tropica sebagai endorser produk Radwah yang memiliki penampilan fisik yang menarik dan juga menggunakan hijab sehingga cocok untuk mengiklankan produk Radwah. Peneliti ini menggunakan teori SOR dan New Media. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian eksplanatif, metode penelitian ini adalah survei. Populasi dalam penelitian ini adalah followers pada akun instagram @Fitrop sebanyak 1,1 juta dengan sampel sebanyak 91 responden dihitung dengan rumus slovin untuk menentukan sampel. Hasil penelitian ini menunjukan kualitas ENDORSER @FITROP pada kategori tinggi dan Minat Beli PRODUK RADWAH pada kategori sedang cenderung rendah. Hasil uji korelasi menunjukan koefisien korelasi (r) senilai 0,530 berada pada kategori sedang (Guilford), signifikan pada 0,01. Kualitas Endorser Fitri Tropica berpengaruh terhadap Minat Beli Produk Radwah. Secara akademis penelitian ini memberikan deskripsi baru kepada followers akun instagram @Fitrop. Signifikansi metodologis penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pengetahuan pada metode kuantitatif, terutama metode survei. Signifikansi penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan bagi Radwah agar tetam mengutamakan kualitas produk.