Abstrak
Peningkatan sistem imun merupakan hal yang sangat penting bagi semua orang. Sistem imun sebuah pertahanan diri kita dari paparan virus penyakit yang dapat masuk kedalam tubuh kita kapanpun dan berisiko terkena penyakit-penyakit lain. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh intervensi media menggunakan leaflet dan Pop Up pada siswa Sekolah Menengah Atas 83 Jakarta Utara Tahun 2022. Desain penelitian yang digunakan yaitu Quasi Experimental Design dengan metode kuantitatif karena menggunakan analisis statistik. Penelitian ini menggunakan pendekatan Pretest Postest Control Group Design. Penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Penelitian ini dilakukan pada bulan September 2022. Media intervensi yang digunakan adalah Leaflet dan Pop Up. Sampel dalam penelitian ini adalah Sebagian siswa dari SMA Negeri 83 Jakarta Utara. Sampel sebanyak 156 responden. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan Teknik Purposive Sampling. Tahapan pengolahan data yang akan dilakukan dalam penelitian yaitu coding, editing, processing, cleaning, dan skoring data. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis univariat menggunakan Uji Kolmogorov Smirnov dan bivariat menggunakan Uji Wilcoxon Signed Rank dan Uji U Mann Whitney. Hasil analisis membuktikan bahwa intervensi menggunakan media Leaflet mempengaruhi tingkat pengetahuan, sikap dan motivasi dibandingkan dengan intervensi menggunakan media Pop Up. Didapatkan nilai mean pada pengetahuan sebesar (17,05), nilai mean pada sikap sebesar (35), dan nilai mean pada motivasi sebesar (28,38). Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pada variabel pengetahuan, sikap dan motivasi dengan intervensi menggunakan media Leaflet