Abstrak
Konsep pendidikan Islam dalam keluarga dan sekolah penelitian ini di latar belakangi kehidupan manusia tidak terlepas dari kata pendidikan. Dimana terdapat tiga pusat pendidikan yaitu keluarga, perguruan dan masyarakat. Bagi anak, keluarga adalah lembaga pertama yang bertanggung jawab atas tumbuh kembangnya sejak masih dalam kandungan. Zakiah Daradjat adalah seorang ilmuwan perempuan yang multidimensi yang memberikan gambaran tentang peran keluarga dalam pendidikan Islam pada anak.Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana konsep pendidikan Islam dalam keluarga dan sekolah menurut Prof. Dr Zakiah Daradjat. Penelitian ini merupakan penelitian dengan metode library research. Dengan menggunakan pendekatan deskiptif kualitatif yaitu untuk menguraikan konsep pendidikan Islam dalam keluarga dan sekolah dan menelaamenurut pendidikan Islam. Hasil penelitian ini terkait dengan konsep pendidikan Islam dalam keluarga dan sekolah menurut Zakiah Daradjat adalah gagasan pemikiran pendidikan Islam menurut Zakiah daradjat, . Peran orang tua dalam keluarga untuk membentuk serta memberikan pendidikan agama, moral maupun ahlak anak.Konsep pendidikan keluarga juga dapat di kembangkan dalam lingkungan keluarga dan sekolah dalam kehidupan mereka yaitu keluarga ikut serta berperan penting dalam proses pembelajaran pendidikan yaitu pendidikan yang di harapkan supaya anak mempunyai tingkah laku yang baik serta ahlak yang terpuji. Dengan demikian anak akan tumbuh dan berkembang serta mampu menjalani kehidupan sebagai hamba Allah SWT.