Abstrak
Travel notes adalah salah satu program yang berisi tentang perjalanan seorang presenter atau host ke tempat tertentu, program ini menarik karena tayang di tv berlangganan dan program ini bertahan 3 tahun di berita satu. Inilah yang membuat peneliti tertarik untuk meneliti program travel notes. Penelitian ini bertujuan untuk memahami strategi produser program travel notes dalam meningkatkan minat penonton, penelitian ini menggunakan Teori SOP (Standard Operational Procedure) Gerald Millerson dengan paradigma konstruktivisme dan jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Sumber data diperoleh dari hasil wawancara mendalam (in-depth interview) dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini meliputi 3 aspek tahapan yaitu pra produksi dimana produser dibantu oleh team work yang solid untuk pembuatan program travel notes yang kreatif. Produksi dimana hasil riset yang ditemukan yaitu sebuah refensi yang akan dijadikan program dan dipresentasikan, pasca produksi terdiri dari mengumpulkan semua tim produksi untuk mengevaluasi setiap kendala yang terjadi dilapangan atau pada saat proses produksi program ini berlangsung demi kelancaran program travel notes kedepannya dan informasi yang didapat untuk meningkatkan minat penonton.