Abstrak
tanggung jawab yang diberikan. Dengan kinerja yang dilakukan dengan baik maka akan menghasilkan kinerja kader yang baik untuk menjalankan tugasnya di posbindu lansia. Posbindu lansia merupakan sebuah pengembangan dari kebijakan pemerintah melalui pelayanan kesehatan bagi lansia yang penyelenggaraannya melalui program Puskesmas dengan melibatkan peran serta para lansia, keluarga, tokoh masyarakat dan organisasi sosial dalam penyelenggaraannya. Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui gambaran kinerja, mengetahui gambaran pengetahuan, sikap, motivasi, dan sumber daya manusia kader, serta mengetahui hubungan antara pengetahuan, sikap, motivasi, sumber daya manusia terhadap kinerja kader posbindu lansia di Kelurahan Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru. Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah kader di Posbindu Mawar, Melati, Anggrek, Tulip, dan Dahlia dengan jumlah kader yaitu 30 kader. Sampel dalam penelitian ini diambil menggunakan teknik Total Sampling yaitu jumlah keseluruhan kader sebanyak 30 orang. Instrument penelitian ini menggunakan lembar kuesioner. Pengolahan data dilakukan secara univariat dan bivariat. Analisis bivariat dilakukan dengan uji Chi Square dengan nilai tingkat kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukan sebanyak 56,7% responden memiliki kinerja baik, berpengetahuan baik sebanyak 56,7%, sebanyak 46,7% bersikap positif, sebanyak 70% mempunyai motivasi yang baik, dan sebanyak 66,7% memiliki sumber daya manusia yang baik. Hasil analisis bivariat menunjukan bahwa secara statistik tidak ada hubungan yang signifikan antara variabel pengetahuan Pvalue (1,000), variabel sikap Pvalue (0,838), variabel motivasi Pvalue (0,247), variabel sumber daya manusia Pvalue (0,515), terhadap kinerja kader posbindu Puskesmas perlu memfasilitasi pelatihan untuk meningkatkan kinerja kader posbindu. Untuk kader posbindu diharapkan untuk lebih meningkatkan kinerjanya lagi. Bagi posbindu mawar, melati, anggrek, tulip, dan dahlia untuk lebih meningkatkan lagi pengetahuan, motivasi, dan sikap kinerja kadernya dengan pelatihan yang mencakupi muatan yang sesuai.