Abstrak
Limbah rumah sakit dapat digolongkan menjadi 2 jenis, yaitu limbah padat medis dan non medis. Limbah padat medis adalah limbah yang berasal dari pelayanan medis, sedangkan limbah padat non medis adalah limbah yang berasal dari kegiatan umum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran sistem pengelolaan limbah padat medis dan non medis di Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih Tahun 2015. Desain penelitian ini adalah analisis deskriptif yang bersifat kualitatif yang berarti mencari tahu lebih mendalam tentang limbah padat medis dan non medis di Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan intrumen yaitu pedoman wawancara yang ditujukan oleh informan kunci maupun informan pendukung dan lembar cheklist. 6 Informan yang diwawancara antara lain 1 informan kunci yaitu kepala pemeliharaan dan informan pendukung yaitu 1 staff pemeliharaan, 2 perawat dan 2 petugas pengangkut. Variabel penelitian ini menurut Menteri Kesehatan No. 1204/MENKES/SK/X/2004 yaitu jenis, sumber dan volume limbah padat medis dan non medis, fasilitas dan peralatan pengelolaan, APD, pemisahan, pengangkutan dan penampungan limbah padat medis dan non medis, pembuangan akhir limbah. Hasil wawancara mendalam dan hasil observasi yang sesuai menurut Menteri Kesehatan No. 1204/MENKES/SK/X/2004 adalah jenis, sumber dan volume limbah padat medis dan non medis, peralatan kebersihan, pemisahan, pengangkutan, penampungan dan pembuangan akhir limbah. Sementara yang tidak sesuai adalah fasilitas yaitu gerobak dan TPS, APD yaitu baju kerja dan masker. Saran dari peneliti bahwa rumah sakit harus lebih mengutamakan keselamatan petugas pengangkut dan menangani secara khusus dalam pengelolaan limbah padat medis dan non medis di rumah sakit.