Abstrak
Kunjungan antenatal care yang berkualitas adalah yang dilakukan sesuai standar yang ditetapkan oleh Pemerintah minimal 4 kali kunjungan yaitu 1 kali pada trimester I, 1 kali pada trimester II, dan 2 kali pada trimester III guna menurunkan angka kesakitan dan kematian ibu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kelengkapan kunjungan antenatal care di wilayah kerja Puskesmas Tamedan Kota Tual tahun 2019. Penelitian ini dilakukan bulan Juni-Oktober 2019, jenis penelitian adalah analitik kuantitatif dengan desain cross-sectional. Populasi dari penelitian ini adalah ibu melahirkan yang memiliki bayi berusia 0-6 bulan yaitu 46, dan jumlah sampel sebanyak 41 orang. Penentuan sampel dengan teknik Non-Probability Sampling. Pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dengan kuisioner, dan dianalisis secara univariat dan bivariat dengan uji chi-square. Hasil penelitian menemukan bahwa sebagian besar ibu melakukan kunjungan antenatal care secara lengkap (56.1%), sedangkan faktor-faktor yang berhubungan dengan kelengkapan kunjungan antenatal care, antara lain faktor usia ibu rata-rata tidak beresiko (61%), tingkat pendidikan tinggi (53.7%), tidak bekerja (65.9%), pengetahuan baik (53.7%), sikap positif (51,2%), tidak adanya dukungan suami (61%), dan sikap petugas kesehatan baik (75.6%). Perlunya peningkatan penyuluhan oleh Puskesmas Tamedan Kota Tual mengenai kunjungan antenatal care secara lengkap sebagai upaya meningkatkan pemanfaatn pelayanan antenatal oleh ibu hamil.