Abstrak
Jenni Lietarida, Pengaruh Pelayanan Jasa Pick Up Service Dan Jumlah Nasabah Terhadap Penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) Di Bank BTN Syariah KCS Jakarta Harmoni. Skripsi, Program Studi Perbankan Syariah. Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Prof.DR.HAMKA. Penulis melakukan penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pelayanan jasa Pick Up Service dan jumlah nasabah terhadap penghimpunan dana pihak ketiga (DPK). Pelayanan jasa Pick Up Service yang diberikan kepada nasabah sangat menentukan tingkat penghimpunan dananya khususnya Dana Pihak Ketiganya karena semua itu dilakukan demi meningkatkan kepuasan nasabah dengan demikian apabila nasabah merasa puas otomatis akan berpengaruh ke tingkat jumlah nasabahnya jadi ketita Jumlah nasabah meningkat maka akan berpengaruh pula terhadap penghimpunannya. Tetapi terkadang teori tidak sesuai dengan kenyataan maksudnya ketika dalam melakukan pick up service pernah terjadi keterlambatan dalam mem pick up sehingga dapat mengecewakan nasabah yang mana apabila nasabah merasa kecewa akan berdampak terhadap tingkat kepercayaan terhadap bank tersebut. Lokasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah Bank BTN Syariah KCS Jakarta Harmoni periode tahun 2010 ? 2015 semster 1 dalam bentuk bulanan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi berganda. Selain itu dalam penelitian ini dilakukan juga uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji autokorelasi, uji heterokedastisitas, uji multikolinieritas serta menggunakan uji hipotesis yang meliputi koefisien determinasi, uji F dan uji T. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelayanan jasa Pick Up service berpengaruh signifikan terhadap penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK). Sedangkan Jumlah Nasabah berpengaruh signifikan terhadap penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK).