Abstrak
Nuzlah Arofah. 1108056009. Peningkatan kemampuan menulis eksposisi melalui teknik peta konsep. Penelitian tindakan di kelas VIII. 4 SMP Negeri 24 Kota Tangerang. Tesis. Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka. 2013. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan menulis eksposisi siswa kelas VIII 4 SMPN 24 Kota Tangerang melalui teknik peta konsep. Tempat penelitian adalah di SMPN 24 Kota Tangerang yang berlokasi di jalan Sunan Giri, Kelurahan Pondok Bahar, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan dengan subjek penelitian siswa kelas VIII 4 SMPN 24 Kota Tangerang. Dari subjek tersebut akan diambil data proses dan hasil untuk melihat ketercapaian tujuan penelitian tujuan penelitian dengan menggunakan instrument: lembar observasi, angket, panduan wawancara, dan hasil karangan siswa. Adapun penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, siklus pertama, dua kali pertemuan dan siklus kedua satu kali pertemuan. Setiap siklus mempunyai tahapan-tahapan sebagai berikut: perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian tindakan (action research). Metode ini sebagai suatu penelitian informal kualitatif, subjektif, interpretatif, reflektif, dan suatu model penelitian pengalaman, yang melibatkan semua individu dalam studi sebagai peserta yang menyokong. Hasil penelitian dari data proses maupun dari data hasil menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan. Siswa yang pada awalnya mengalami kesulitan dalam menyusun tulisan eksposisi, tidak acuh terhadap tugas, dan tidak dapat memvisualisasikan ide-idenya ke dalam sebuah tulisan, setelah di lakukan pembelajaran dengan teknik peta konsep, mereka dapat dengan mudahnya menuangkan ide-ide atau gagasan yang ada di dalam pikirannya menjadi sebuah tulisan eksposisi. Hasil penelitian ini dapat dilihat dari pengamatan terhadap proses pembelajaran dan hasil pembelajaran yang diperoleh siswa menunjukkan peningkatan. Dari data yang diolah, nilai rata-rata yang diperoleh siswa terus meningkat. Ini terbukti dengan meningkatnya nilai rata-rata siswa yang pada tes awal (pretes) hanya 60 menjadi 67 pada tes siklus I, itu berarti meningkat 7 angka dan tes siklus II naik menjadi 73, berarti meningkat enam angka. Berdasarkan hasil tersebut, maka dapat disimpulkan melalui teknik peta konsep dapat mengatasi kesulitan dan dapat meningkatkan pembelajaran menulis ekspoisi pada siswa SMP Negeri 24 Kota Tangerang Selatan. Kata kunci : Pembelajaran Menulis, Eksposisi, Peta Konsep.