Abstrak
Fathul Adhim, Analisis faktor-faktor yang berhubungan dengan keputusan pemilihan tempat persalinan oleh pasien rawat jalan poli kebidanan Rumah Sakit Haji Jakarta (RSHJ) tahun 2011. Tesis Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof DR. Hamka, 2012. Xiv + 107 halaman, 40 tabel, 6 bagan, dan 6 lampiran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi tentang faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku keputusan pasien rawat jalan kebidanan dalam memilih tempat persalinan di Rumah Sakit Haji Jakarta (RSHJ). Hal ini dikarenakan di RSHJ ada penurunan jumlah persalinan dari tahun 2009 dibanding tahun 2008 dan lebih sedikit pasien yang melakukan persalinan di RSHJ dibandingkan jumlah pasien rawat jalan di poli kebidanan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain studi secara cross sectional dari populasi pada pasien rawat jalan poli kebidanan di RSHJ yang akan dan yang tidak melakukan persalinan di RSHJ. Kerangka konsep dalam penelitian ini menggunakan variabel dependen berupa keputusan memilih jasa pelayanan persalinan di RSHJ, sedangkan variabel independennya adalah faktor-faktor pribadi, sosial, psikologis, dan budaya. Faktor pribadi terdiri dari umur, pendidikan, agama, pekerjaan, waktu tempuh, dan jenis kelamin responden. Faktor sosial terdiri dari keluarga, kelompok acuan, penanggung biaya, rekomendasi dokter, penghasilan keluarga, dan biaya perawatan. Faktor psikologis terdiri dari kepuasan dan keyakinan responden, sedang faktor budaya adalah tata nilai yang diterapkan manajemen rumah sakit. Hasil dari penelitian ini mengindikasikan, variabel yang mempunyai hubungan signifikan (p value < 0,25) dalam mempengaruhi keputusan memilih tempat bersalin di RSHJ adalah pendidikan, waktu tempuh, jenis kendaraan, penanggung biaya, penghasilan keluarga, rekomendasi dokter, biaya persalinan, dan keyakinan. Variabel yang tidak mempunyai hubungan signifikan dalam mempengaruhi keputusan memilih tempat bersalin di RSHJ adalah umur, pekerjaan, agama, dorongan keluarga, dorongan kelompok, kepuasan, dan tata nilai. Variabel paling dominan dalam mempengaruhi responden dalam pemilihan tempat bersalin di RSHJ adalah waktu tempuh (p value = 0,0001 ), diikuti penanggung biaya (p value = 0,0001), pendidikan (p value = 0,001) penghasilan keluarga (p value = 0,015) dan biaya perawatan (p value = 0,035). Daftar Bacaan : 23 (2004-2011) Kata kunci : Pemilihan tempat persalinan dan pasien rawat jalan kebidanan.