Abstrak
UKM merupakan cerminan dari perekonomian rakyat, karena kelompok ini merupakan kelompok dominan, maka upaya peningkatan kesejahteraan kelompok ini, secara langsung maupun tidak langsung, merupakan upaya mensejahterakan masyarakat. UKM salah satu sektor yang lekat dengan perbankan syariah yang menjadi prioritas penyaluran dana perbankan syariah, hal ini tercermin dari peningkatan penyaluran pembiayaan untuk usaha mikro kecil dan menengah pada setiap tahunnya, namun sangat disayangkan peningkatann penyaluran pembiayaan ukm tersebut dalam kenyataannya masih banyak pelaku UKM yang sulit mendapatkan fasilitas pembiayaan dari lembaga keuangan terutama bank, itu dikarenakan persyaratan-persyaratan yang tidak bisa dipenuhi oleh pelaku UKM salah satu contohnya yaitu jaminan. Peneliti dalam skripsi ini merumuskan masalah tentang perkembangan pembiayaan mikro syariah dan pengaruhnya terhadap dengan profitabilitas BMT. Usaha Mikro adalah usaha produktif milik orang perorangan dan/atau badan usaha perorangan yang memenuhi kriteria Usaha Mikro. Usaha mikro memiliki kriteria Aset maksimum sampai 50 juta dan omsetnya maksimum sebesar 300 juta. Profitabilitas adalah untuk mengukur kemampuan perusahaan menghasilkan laba selama satu periode akuntansi dan mengukur tingkat efisiensi operasional dalam menggunakan aktiva yang dimilikinya Penulisan ini merupakan perpaduan antara penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Dari segi data yang dikumpulkan, diolah dan dianalisis, penelitian ini merupakan penelitian penelitian kuantitatif, dimana data- data yang dikumpulkan dinyatakan dalam bentuk nilai absolute. Kuantitatif yakni data dalam bentuk bilangan yang menggunakan model matematika, statistik dan ekonometrik yang hasil analisa disajikan dalam bentuk angka-angka yang kemudian dijelaskan dan diinterpesikan dalam suatau uraiaan.Penelitian ini dilakukan pada BMT AL-FATH IKMI Jakarta Selatan Kantor Pusat yang beralamat di jalan Aria Putra No. 7 Kedaung Pamulang. Dalam penelitian ini penulis menggunakan data-data laporan keuangan selama tiga periode 2009-2011 dan mewawancarai pihak BMT mengenai pembiayaan mikro. Hasil analisis serta pembahasan menunjukkan adanya pengaruh antara pembiayaan mikro syariah terhadap profitabilitas. Ini ditunjukkan dengan persamaan regresi linier sederhana yaitu Y = -1,059 + 0,013X. bedasarkan analisa koefisien korelasi diperoleh r = 0,544, artinya pengaruh pembiayaan mikro syariah terhadap profitabilitas BMT adalah sedang. Uji determinasi diperoleh Rsquare = 0,296 yang terdapat pada tabel model summary. Ini berarti x mempengaruhi y sebesar 29,6% dan sisanya sebesar 70,4% yang dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini. Dan hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa thitung > ttabel (3,784 > 2,032) maka Ho ditolak H1 diterima, artinya ada pengaruh yang signifikan antara pembiayaan mikro syariah terhadap profitabilitas BMT.