Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui terdapat atau tidaknya pengaruh pemahaman konsep dan motivasi berprestasi siswa terhadap hasil belajar fisika. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret-Mei 2011. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan desain one group pretest-posttest. Subjek penelitian ini adalah kelas X-4 sebanyak 30 siswa. Angket yang valid sebanyak 35 dari 40 pernyataan dan semua reliabel dengan rhitung=1,022>0,344=rtabel. Soal yang valid sebanyak 29 dari 50 soal dan semua reliabel dengan rhitung=0,911>0,325=rtabel. Hasil analisis data, banyaknya siswa yang memiliki pemahaman konsep tinggi, sedang, dan rendah berturut-turut sebanyak 3; 24; dan 3 siswa. Banyaknya siswa yang motivasi berprestasinya sangat tinggi, tinggi, dan sedang berturut-turut sebanyak 14; 15; dan 1 siswa. Jumlah siswa yang hasil belajar fisikanya tinggi, sedang, dan rendah berturut-turut berjumlah 4; 20; dan 6 siswa. Pemahaman konsep siswa secara umum mengalami peningkatan pada kategori sedang dengan persentase N-Gain rata-rata sebesar 52,36%. Motivasi berprestasi siswa berada pada kategori sedang dengan jumlah skor kontinum sebesar 4.123. Rata-rata nilai post-test sebesar 73,23 (sedang). Kesimpulannya, terdapat pengaruh pemahaman konsep dan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar fisika siswa. Kata kunci: pemahaman konsep, motivasi berprestasi, hasil belajar fisika, listrik dinamis.