Abstrak
ABSTRAK Rosnelly Syam. 0808046020. Hubungan Pengetahuan, Sikap Dan Motivasi Dengan Partisipasi Kader Posyandu Kelurahan Jati Uwung Dan Posyandu Cibodas Baru Di Wilayah Puskesmas Baja, Kecamatan Cibodas Kota Tangerang Propinsi Banten 2010. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan , sikap dan motivasi dengan partisipasi kader posyandu kelurahan Jatiuwung dan Posyandu Cibodas Baru di Wilayah Puskesmas Baja, Kecamatan Cibodas Kota Tangerang Propinsi Banten. Penelitian ini dilaksanakan di wilayah Puskesmas kecamatan Baja dimana yang terpilih menjadi unit penelitian adalah posyandu Jatiuwung dan Cibodas Baru, dilakukan pada bulan Juli 2010. Penelitian ini menggunakan desain studi cross sectional. Karena pengukuran variable independen (motivasi, sikap dan pengetahuan kader) dengan variable dependen (partisipasi kader) dilakukan pada waktu yang sama dan sifatnya sesaat. Populasi penelitian ini adalah seluruh Kader di posyandu Jatiuwung dan posyandu Cibodas Baru yang berjumlah 154 orang. Data dikumpulkan melalui keusioner yang diberikan kepada para kader posyandu diwilayah Jatiuwung dan Cibodas Baru. Setelah data terkumpul kemudian dilakukan uji kuantitatif dan uji kualitatif. Dari hasil penelitian kuantitatif disimpulkan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan kader dengan partisipasi kader dalam kegiatan posyandu di Kelurahan Jati Uwung dan Posyandu Cibodas Baru Tangerang karena hasil perhitungan p value < 0,05. Terdapat hubungan yang signifikan antara sikap kader dengan partisipasi kader dalam kegiatan posyandu di Kelurahan Jati Uwung dan Kelurahan Cibodas Baru Tangerang ditunjukkan oleh nilai p value < 0,05. terdapat hubungan yang signifikan antara frekuensi motivasi kader dengan partisipasi kader dalam kegiatan posyandu di Kelurahan Jati Uwung dan Cibodas Tangerang ditunjukkan oleh nilai p value < 0,05. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan pelayanan kesehatan di Posyandu dipengaruhi oleh faktor untuk menggunakan layanan, faktor-faktor yang kemungkinan atau menghalangi pemanfaatan dan faktor kebutuhan kader posyandu. Untuk daerah Kelurahan Cibodas Baru, pengetahuan, sikap dan motivasi dalam berperan aktif dalam mendukung pelaksanaan Posyandu di wilayah tersebut. Terdorong tidak hanya dengan motivasi yang tinggi yang dibutuhkan, pengetahuan dan ketrampilan dalam melaksanakan posyandu juga merupakan satu hal yang penting pula. Disadari bahwa para kader termotivasi karena faktor usia dan pengalaman dalam belajar cukup memadai hingga pada akhirnya kesadaran para kader timbul. Motivasi yang melandasi para kader dalam menggerakkan posyandu tidak lain adalah kesadaran para anggota kader akan pentingnya melaksanakan posyandu secara aktif. Berbeda dengan pelaksanaan kegiatan Posyandu di wilayah Kelurahan Jati Uwung pengetahuan, sikap dan motivasi dalam berperan aktif dalam mendukung pelaksanaan Posyandu di wilayah tersebut masih perlu ditingkatkan. Faktor penghambat peran serta aktif kader dalam posyandu disebabkan karena tingkat pendidikan ibu yang tergolong masih rendah, kondisi ibu bekerja sehingga tidak dapat aktif dalam kegiatan Posyandu di wilayah kelurahan Jati Uwung tersebut. Daftar Bacaan: 25 bacaan (1980-2007)