Abstrak
Tulisan ini memaparkan analisis kesalahan karya tulis wacana eksposisi mahasiswa Indonesia. Tingkat kesalahan yang ditemukan dalam pnelitian ini tidak hanya berada pada tataran kata dan kalimat, tetapi juga pada tataran wacana secara keseluruhan. Derajat kesalahan ini berkisar dari kesalahan yang tidak mengganggu jalannya komunikasi sampai kesalahan yang menyebabkan terkendalanya komunikasi. Untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan tersebut tulisan ini mengusulkan suatu koreksi yang didasarkan pada isi yang kemudian diikuti dengan koreksi yang didasarkan pada bentuk. Untuk mencegah terjadinya kesalahan yang berdampak pada terkendalanya komunikasi secara tertulis, tulisan ini juga mengusulkan suatu pendekatan dalam pengajaran menulis yang dipadukan dengan pengajaran membaca. Dengan demikian, diharapkan skemata penulis dapat lebih terstimulasi dan kemudian dapat diaktifkan dalam proses menulis.