Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan metode peta konsep terhadap hasil belajar biologi siswa pada Pokok Bahasan sistem ekskresi. Penelitian ini dilakukan terhadap siswa kelas XI IPA I dan IPA II SMA Negeri 56 Jakarta. Masing-masing kelas terdiri 40 siswa dan peneliti sebagai guru. Data yang diperoleh melalui tes hasil belajar dan peta konsep siswa. Alat evaluasi hasil belajar yang digunakan berupa tes pilihan ganda. Sebelum digunakan sebagai instrumen penelitian, tes diujicobakan untuk mengetahui validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran dan daya pembeda. Soal yang diuji cobakan berjumlah 50 soal dan soal yang akan digunakan untuk instrumen penelitian berjumlah 30 soal. Metode yang digunakan adalah quasi eksperimen dengan desain control pre test post test design. Analisis data menggunakan uji prasayarat data dengan mencari normalitas dan homogenitas. Analisis hipotesis penelitian dengan menggunakan uji t pada taraf signifikansi 1%. Berdasarkan hasil analisis pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan metode peta konsep diketahui bahwa nilai rata-rata kelompok eksperimen mengalami peningkatan dan setelah dianalisis dengan menggunakan uji t didapat bahwa thit > ttab yaitu 6,6 > 2,64. Berdasarkan hasil pengamatan aktivitas siswa, pada saat kegiatan pembelajaran dengan menggunakan metode peta konsep terlihat aktif. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan metode peta konsep terhadap hasil belajar biologi siswa pada pokok bahasan sistem ekskresi.