Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kebijakan Kepala Sekolah dan Partisipasi Organisasi terhadap Prestasi Kerja. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah: (1) Kebijakan Kepala Sekolah memberikan pengaruh terhadap Prestasi Kerja Guru; (2) Partisipasi dalam Organisasi memberikan pengaruh terhadap Prestasi Kerja Guru; dan (3) Kebijakan kepala sekolah dan partisipasi dalam organisasi memberikan pengaruh terhadap Prestasi Kerja Guru. Penelitian ini dilakukan dengan metode survey. Populasi target adalah guru di SLTP Kecamatan Ciparay Kabupaten Bandung. Sampel yang diambil dengan menggunakan teknik multi stage random sampling. Instrumen penelitian didasarkan validitas isi (content validity). Keterandalan dihitung dengan rumus belah dua, hasil uji coba instrumen menunjukkan bahwa keterandalan masing-masing instrumen adalah sebagai berikut: Sikap Propfesional Guru mempunyai ry1 0,99, dan Dispilin Kerja mempunyai ry2 0,89. Analisis data yang dipakai untuk data yang diperoleh adalah regresi dan korelasi. Hasil penelitian menyimpulkan hal-hal sebagai berikut: Pertama, Kebijakan kepala sekolah (X1) memberikan pengaruh terhadap Prestasi Kerja Guru (Y) , dengan persamaan regresi Ỹ = 5,15 + 0,96 (X1) dengan koefisien korelasi Ryl 0,99 pada taraf α 5% dan koefisien determinasi r2 = 0,98 Kedua, Partisipasi dalam Organisasi (X2) memberikan pengaruh terhadap Prestasi Kerja Guru (Y) dengan persamaan regresi Ỹ = 7,21 + 0,93(X1) dengan koefisien korelasi Ryl = 0,89 pads taraf α 5% dan koefisien determinasi r2 = 0,7921 Ketiga, Kebijakan Kepala Sekolah (X2) dan Partisipasi Kerja Guru (X2) secara bersama-sama memberikan pengaruh terhadap Prestasi Kerja Guru (Y) dengan persamaanregresi = 3,58 + 0,84 (Xti) + 0,19(X2) dengan koefisien korelasi Ryl = 0,66 pada taraf α = 5% dan koefisien determinasi r2 = 0,4383 Hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat untuk meningkatkan mutu pendidikan melalui Kebijakan kepala sekolah yang mantap dan partisipasi dalam organisasi yang tinggi di Kecamatan Ciparay Kabupaten Bandung.