Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perencanaan pengembangan Unit Rawat Jalan Rumah Sakit Satya Insani Riau tahun 2004. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dan studi kasus dengan pendekatan kualitatif dan pendekatan kuantitatif Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : usia produktif sebanyak 58 %, jenis kelamin laki-laki dan perempuan tidak jauh berbeda (laki-laki) sebanyak 49 % sedangkan perempuan sebanyak 51 %). Jenis pendidikan sebagian besar responden di atas SLTA yaitu sebanyak 32 % sedangkan jenis pekerjaannya adalah pegawai swasta (27 %). Jarak tempat tinggal pengunjung Rumah Sakit Satya Insani lebih dari 10 km (35 %) dengan tingkat pendapatan diatas Rp.500.000 (35 %)_ Responden yang berobat ke Rumah Sakit Satya Insani atas dasar keinginannya sandhi (52 %) dan dengan biaya sendiri (59 %). Rumah Sakit Satya Insani masih memerlukan penambahan jenia pelayanan spcsialis ada 52 % responden yang menyatakan perlunya ada penambahan, tetapi untuk penambahan penunjang medis belum diperlukan (57 %). Sedangkan untuk penambahan sarana dan prasarana jugs belum diperlukan (51 %). hanya saja rumah sakit ini perlu menambahkan mini shop (28 %) dan TV dengan intormasi medic (23 %). Untuk jadwal pemeriksaan responden rata-rata rneaginginkan pemeriksaan pada pagi hari yaitu antara 08.00 - 14.00, ada 62 % responden yang menyatakannya.